Senin, 02 Januari 2017

Kegiatan Gemapramantik DKR dan Saka Bakti Husad Kwaran Sakra Timur

SUKSESKAN KEGIATAN 
"GERAKAN BERSAMA PRAMUKA PEMANTAU JENTIK (GEMAPRAMANTIK)"
DEWAN KERJA RANTING DAN SATUAN KARYA BAKTI HUSADA KWARRAN SAKRA TIMUR













Setelah melihat penyakit DBD banyak terjadi, pembina dari DKR sekaligus Pamong Saka Bakti Husada (Rusman Irfandi) berniat untuk mengadakan suatu kegiatan yang berguna untuk meminimalsir penyakit DBD tersebut, tapi itu masih pemikiran. Tibalah acara pelantikan Saka Bakti Husada yang akan diadakan di Labuhan Haji, disana pun kak Irfan berpikir semakin kuat untuk mengadan kegiatan tersebut. Selepas pulang dari pelantikan, kak Irfan pun mengajak adik-adik didiknya untuk refreshing lah dirumahnya, setelah banyak basi - basi, kak Irfan pun menajak adik-adiknya dari DKR dan Sakan Bakti Husada untuk briping maslah tersebut. Akhirnya kita pun sepakat dan kita akan mengadakan kegiatan tersebut pada Sabtu-minggu 07-08 Januari 2017. Meskipun kegiatan tersebut agak mendadak menurut sang Sekretari (Yasir Arafat), tapi sang sekretari pun berusaha dan akhirnya semua tetang surat-menyurat berhasil dia kerjakan oleh sang sekretaris dalam waktu dekat. Mari sukseskan kegiatan Gerakan Bersama Pramuka Pemantau Jentik yang diadakan oleh Dewan Kerja Ranting dan Saka Bakti Husada Kwartir Ranting Sakra Timur.

PETUNJUK PELAKSANAAN (JUKLAK)
KEGIATAN
“GERAKAN BERSAMA PRAMUKA PEMANTAU JENTIK (GEMA PRAMANTIK)”
DEWAN KERJA RANTING DAN SAKA BAKTI HUSADA KWARAN SAKRA TIMUR

A.    PENDAHULUAN
Gerakan Pramuka bertujuan untuk membangun karakter pemuda yang tangguh dan kuat, rasa cinta bangsa, patriotisme dan nasionalisme. Selain itu juga membangun pengetahuan bela Negara, budi pekerti dan ketakwaan serta persaudaraan dan kerukunan. Dengan demikian, kegiatan – kegiatan kepramukaan dalam rangka Revitalisasi Gerakan Pramuka harus mampu mewujudkan tujuan tersebut.
Kegiatan kepramukaan merupakan salah satu bentuk perwujudan dari upaya mencapai tujuan Gerakan Pramuka tersebut. Tujuan utama dilaksanakannya kegiatan tersebut adalah mensosialisasikan bahaya Deman Berdarah bagi masyarakat dan salah satu tanggung jawab itu tergambar dalam beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan, salah satunya kegiatan pemasangan Kartu Pemantau Rumah Tangga Sehat serta ikut serta membangun masyarakat.
Kita mengharapkan kegitan ini hendaknya mampu memberikan konstribusi terhadap pengkaderan generasi Bangsa Indonesia khususnya Anggota Gerakan Pramuka Tingkat Penggalang SMP/sederajat dan Penegak.

B.     MAKSUD DAN TUJUAN
Maksud dan tujuan kegiatan ini adalah sebagai berikut;
1.      Mempererat tali silaturrahmi antara sesama Pramuka
2.      Menambah pengetahuan dan wawasan bagi Anggota Pramuka terhadap bahaya DBD
3.      Terciptanya pramuka yang peduli terhadap kesehatan lingkungan
4.      Rumah tanggan sehat karena adanya kegiatan “Pemantauan Jentik Berkala”

C.    NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini diberi nama;
“GERAKAN BERSAMA PRAMUKA PEMANTAU JENTIK (GEMA PRAMANTIK)”

D.    MOTTO
Adapun motto kegiatan ini adalah “Satyaku Kudharmakan, Dharmaku Kubaktikan”

E.     WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Adapun kegiatan ini InsyaAllah akan dilaksanakan pada hari sabtu 07 Januari 2017-Minggu 08 Januari 2017 di Bumi Perkemahan Lapangan Malubar Lepak Kec. Sakra Timur

F.     PESERTA
Peserta kegiata ini adalah yang masih tergolong dari Anggota Pramuka Tingkat Penggalang SMP/MTs dan Penegak Sesakra Timur.

G.    JENIS - JENIS KEGIATAN
Adapun jenis – jenis kegiatan yang akan dilaksanakan adalah sebagai berikut;
1.      Pemasangan Kartu Pemantau Rumah Tangga Sehat
2.      Sosialisasi Bahaya DBD


H.   
 TEMPAT, WAKTU DAN BIAYA PENDAFTARAN
Tempat pendaftaran di Rumah Panitia
1.      Contact Person
-          085934760023 (Pembina DKR Sakti)
-          085333038441 (Pamong Saka Bakti Husada Sakti)
-          082350070710 (Ketua Panitia)
-          082341733310 (Sekretaris Kegiatan)

2.      Waktu Pendaftaran
Pendaftaran dimulai dari tanggal 02 Januari 2017 sd. 05 Januari 2017, buka 24 jam langsung kerumah panitia terdekat dengan membawa administrasi serta daftar nama peserta dari tiap-tiap Pangkalan atau Gugus Depan yang telah disediakan.
-          Kesedian mengikuti kegiatan harap dikonfirmasikan 3 hari sebelum kegiatan berlangsung.

3.      Tempat Pendaftaran
Tempat pendaftaran bisa langsung kerumah panitia terdekat atau hubungi nomer hp. yang telah tertera.

4.      Biaya Pendaftaran
Peserta dikenakan biaya sebesar Rp. 5.000/Orang
Fasilitas yang akan didapatkan;
-          Piagam Kegiatan
-          Tanda Peserta Kegiatan

5.      Perlengkapan Peserta
Perlengkapan yang harus dibawa oleh peserta selama kegiatan
-          Membawa alat perkemahan serta alat tidur
-          Membawa alat masak-memasak dan alat makan
-          Membawa konsumsi sendiri dan kertas nasi masing-masing 3

I.       PENUTUP
Demikianlah Petunjuk Pelaksanaan kegiatan Gerakan Bersam Pramuka Pemantau Jentik Dewan Kerja Ranting dan Saka Bakti Husada Kwaran Sakra Timur ini kami sampaikan dengan harapan untuk kiranya Kamabigus/Pembina Pangkalan masing-masing dapat mengirim adik-adik didiknya untuk mengikuti kegiatan tersebut.

    Sakra Timur, 29 Desember 2016
                                                            Panitia Pelaksana,                                   
Ketua
Sekretaris



M. IWAN TAUFIK



YASIR ARAFAT
NTA : 2303 10 000 133
NTA : 2303 10 063 007

Mengetahui,
Ketua Kwaran
Pamong Saka Bakti Husada Sakra Timur




MASTUR, S.Pd.
NTA : 2303 10 000 026




Ns. RUSMAN IRFANDI, S.Kep
NTA : 2303 13 000 038





Semangat dan Sukseskan terus segala kegiatan Pramukan dimana pun tertama di Sakra Timur
Sekretari DKR 2017 (Yasir Arafat)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar